Penjelasan, Apa yang dimaksud dengan Poster

Apa yang dimaksud dengan Poster

Pengertian

Poster adalah suatu media publikasi yang memadukan antara tulisan, gambar, atau kombinasi keduanya dengan tujuan untuk memberikan informasi kepada khalayak umum.

Poster dipasang di tempat keramaian dan strategis, seperti di kawasan sekolah, pasar, perkantoran, fasilitas kesehatan, dan lain sebagainya dengan nformasi yang disampaikan oleh poster bersifat mengajak.

Poster adalah salah satu bentuk dari seni grafis dua dimensi yang memadukan antara huruf, angka, dan gambar pada media kertas yang besar ditempelkan di bidang dengan permukaan yang rata, seperti dinding atau papan, di pusat-pusat keramaian.

Tujuan Poster

Secara umum tujuan poster adalah sebagai bentuk publikasi agar dibaca oleh masyarakat luas dan mau mengikuti ajakan dari isi poster tersebut.

Tujuan khusus poster adalah ajakan yang disampaikan oleh poster bersifat subyektif, dapat berupa karena tujuan komersial, berusaha untuk meraih simpati masyarakat, mencari perhatian, dan sebagainya.

Fungsi Poster

Fungsi poster adalah untuk memberikan informasi kepada masyarakat luas menggunakan kalimat ajakan yang diharapkan dengan melihat dan membaca poster tersampaikan melalui tulisan dan gambar yang ditampilkan.

Ciri-Ciri Poster

Perbedaan poster dengan media publikasi lain terletak pada ukuran serta cara penyampaian pesannya, poster tidak membutuhkan kalimat terperinci, cukup menggunakan kalimat sederhana yang mudah diingat. Berikut ini adalah ciri-ciri dari poster:

  1. Poster didesain dengan komposisi huruf dan gambar di atas media datar berukuran besar.
  2. Dipasang dengan cara ditempelkan di bidang dengan permukaan rata. Seperti dinding atau papan di tempat-tempat keramaian agar dapat menarik perhatian banyak orang.
  3. Dibuat dengan menggunakan teknik pewarnaan yang kontras dan pemilihan warna yang berani.
  4. Bahasa yang digunakan singkat, padat, jelas, dan harus mudah dipahami.
  5. Diberi gambar agar pesan lebih mudah tersampaikan.
  6. Poster harus dapat dibaca sambil lalu, namun meninggalkan kesan yang mendalam.
READ  Penjelasan, Bagaimana ciri-ciri umum Drama

Syarat Poster

Poster memiliki perbedaan yang cukup menonjol dengan media publikasi lain, yang terletak pada ukuran dan cara penyampaian pesannya. Oleh sebab itu, terdapat syarat yang dalam pembuatan poster. Berikut ini syarat dalam membuat poster:

  1. Menggunakan bahasa yang mudah dipahami dan diingat.
  2. Memiliki susunan kalimat yang singkat, padat, jelas, dan memberikan pesan yang mendalam.
  3. Dibuat menggunakan kombinasi tulisan dan gambar.
  4. Harus bisa menarik perhatian orang banyak.
  5. Menggunakan bahan yang tidak mudah rusak.
  6. Ukuran poster menyesuaikan dengan tempat menempel atau memasang dan target pembaca.

Hal-Hal Yang Perlu Diperhatikan

Poster tidak hanya terpaku pada ciri dan syarat dalam pembuatannya. Terdapat pula hal-hal penting lain yang harus diperhatikan agar poster lebih sesuai dengan target pembaca. Berikut ini hal yang perlu diperhatikan dalam membuat poster:

  1. Memuat gambar yang mencolok agar lebih menarik memikat rasa penasaran.
  2. Menggunakan huruf dan pewarnaan yang muda dibaca sambil lalu.
  3. Menggunakan tulisan yang efektif, sugestif, dan mudah diingat.
  4. Kombinasi gambar dan tulisan pada poster disesuaikan.
  5. Perhatikan komposisi keindahan, estetika dan nilai lebih agar menarik perhatian.
READ  Lari Jarak Pendek atau Sprint adalah Lari yang Menempuh Jarak

Jenis-jenis Poster

Meskipun pengertian poster pada dasarnya sama saja, yaitu sebagai bentuk pemberitahuan kepada khalayak umum. Namun poster sendiri terdapat berbagai macam jenisnya.

Jenis poster dibedakan berdasarkan isi dan tujuan dari pembuatan poster itu sendiri. Berikut penjelasan macam jenis poster:

1. Jenis poster berdasarkan isi

Poster dibuat berdasarkan isi yang dimuat didalamnya, dengan informasi yang disampaikan dalam poster untuk ditonjolkan. Berikut ini macam jenis poster menurut kategori:

  1. Poster layanan masyarakat. poster yang memuat informasi untuk mengedukasi masyarakat secara umum tentang suatu hal. Misalnya poster tentang bahaya merokok atau poster tentang keluarga berencana (KB).
  2. Poster pendidikan. poster yang memiliki tujuan untuk mendidik masyarakat. Biasanya berhubungan dengan dunia pendidikan dan dipasang di sekolah-sekolah.
  3. Poster niaga. poster yang dibuat dengan tujuan untuk menawarkan barang dan/atau jasa.
  4. Poster kegiatan. media untuk memberitahukan tentang suatu kegiatan yang akan diselenggarakan.

2. Jenis poster berdasarkan tujuan

Penekanan pada jenis poster yaitu terletak pada tercapainnya tujuan dari pembuat poster, yang mengedepankan pada penyampaian informasi. Berikut ini jenis poster berdasarkan tujuannya:

  1. Poster kampanye. poster yang mudah ditemukan menjelang pemilihan umum, digunakan untuk menarik simpati masyarakat terhadap partai politik serta calon yang akan maju dalam pemilihan umum.
  2. Poster minat publik. poster yang digunakan untuk menarik perhatian atau minat publik. Misalnya seperti ajakan untuk menjadi penyanyi, artis, model, dan sebagainya.
  3. Poster promosi. poster yang dibuat secara khusus untuk mempromosikan suatu produk, jasa, maupun karya dari pembuat poster.
  4. Poster propaganda. poster yang berisikan kalimat yang bertentangan dengan pemerintahan berwenang. Pada masa penjajahan, jenis poster ini digunakan untuk meningkatkan semangat juang rakyat. Namun pada masa sekarang, poster propaganda dapat dikategorikan sebagai sebuah tindakan makar.
  5. Poster informasi. poster memuat informasi penjahat yang tengah menjadi buronan, orang hilang, atau bahkan mengenai lapangan pekerjaan.
  6. Poster riset. poster yang bertujuan untuk menginformasikan mengenai sebuah kegiatan riset. Sehingga dapat menarik minat para akademisi untuk datang dan meramaikan kegiatan tersebut.
  7. Poster afirmasi. poster yang bertujuan untuk memberikan motivasi kepada yang membaca, misalnya tentang kepemimpinan.
  8. Poster komersial. poster mempromosikan suatu produk agar semakin dikenal masyarakat dan meningkatkan angka penjualan.
READ  Penjelasan, Apa yang dimaksud dengan Drama

Poster adalah media iklan yang sudah ada sejak manusia mengenal tulisan. Dari dahulu hingga sekarang, pengertian poster tetap sama, yaitu untuk menyampaikan informasi kepada khalayak umum.